--> -->
Anda Terlalu Lama Berada di Halaman Ini..
Load more

Sabtu, 03 September 2016

Cara jitu mendaftar blog ke google adsense


Cara Paling Jitu Daftar Google AdSense Agar Diterima


Telah banyak blogger yang mengeluh karena selalu ditolak oleh Google AdSense. Telah banyak pula referensi yang diberikan oleh blogger lain agar bisa diterima Google AdSense dengan berbagai syarat dan perlakuan khusus untuk blog.

Namun dari sekian banyak tips yang bertebaran di internet, sebagian besar menjadikan Google AdSense sebagai objek yang susah. Banyak blogger yang bukannya memberikan gambaran optimis tapi malah membuat pesimis. Kesannya, Google AdSense itu susah dan penuh dengan rintangan. Intinya tidak mudah, apalagi untuk pemula.

Padahal, mendaftar Google AdSense itu sangat sangat mudah, apalagi jika mendaftarnya melalui blogspot atau Youtube. Anda bisa diterima Google AdSense dengan hanya sekali daftar jika mengikuti langkah-langkah berikut. Cara ini telahbloGoooblok ~ lakukan dan terbukti.

Paham Keliru Soal Google AdSense
Namun sebelum menjelaskan cara mendaftar yang baik, berikut beberapa faktor yang menurut kami keliru dan berkembang luas di kalangan blogger Indonesia tentang Google AdSense.
Blog Harus Punya Banyak Konten/Postingan 
Kalau mengacu pada faktor ini, artinya bloGoooblok ~ tidak akan diterima saat pertama kali mendaftar AdSense. Karena konten yang saat itu bloGoooblok ~ miliki masih kurang dari 15 postingan.  
Blog Harus Punya Banyak Pengunjung 
Disaat postingan masih kurang dari 15, bisa dibayangkan jumlah pengunjung bloGoooblok ~ juga belum begitu banyak. Tapi bukan tidak ada sama sekali. Pengunjung saat itu kisaran 10 sampai 100 orang perhari, malah lebih sering kurang dari 50 orang, tapi tetap diterima Google AdSense.  
Rangking Alexa Harus Ramping 
Apalagi soal rangking Alexa. Saat mendaftar pertama kali, rangking bloGoooblok ~ masih jutaan. 
Harus Banyak Backlink 
Hingga saat ini pun jumlah backlink bloGoooblok ~ tidak begitu banyak, hanya 50. Bisa dibayangkan saat pertama kali mendaftar, jumlahnya jauh lebih sedikit. 
Usia Blog Harus 6 Bulan 
Banyak informasi yang berkembang bahwa minimal usia blog yang didaftarkan Google AdSense minimal 6 bulan. Padahal aturan ini hanya berlaku untuk dua negara yakni China dan India. Indonesia sendiri tidak punya aturan soal usia ini. Namun alangkah baiknya tidak juga mendaftarkan blog yang masih sangat belia. Minimal satu atau dua bulan, tunggu hingga akhirnya blog benar-benar sudah punya pengunjung. 
Harus Punya TOS, Privacy Policy, dll.  
Halaman TOS (Term of Services), About, Contact Me, Privacy Policy dan Disclaimer sebenarnya tidak begitu penting buat Google AdSense apalagi untuk akun jenis hosted. Kecuali Anda mendaftar AdSense menggunakan hosting pribadi maka hal ini penting. Jika menggunakan blogspot, saya rasa tidak perlu karena masih milik Google. Kecuali pihak Google meminta, baru dibuatkan. 
Walaupun faktor diatas tidak mutlak, namun jangan juga disepelekan. Alangkah baiknya kalau memang sudah memenuhi faktor-faktor diatas. Memang ada beberapa faktor yang mungkin sedikit susah bagi pemula, khususnya soal usia dan rangking Alexa.

Cara Paling Jitu Daftar Google AdSense Agar Diterima 
Tapi jangan berkecil hati. Anda tetap bisa mendaftarkan blog ke Google AdSense dengan hanya sekali daftar dengan mengikuti syarat-syarat berikut ini;

1. Pelajari Kebijakan Google AdSense
Ini hal yang paling utama yang harus dilakukan. Anda harus paham atas kebijakan Google AdSense saat akan mendaftar bahkan setelah diterima. Karena jika tidak, akan banyak hal-hal yang tidak diinginkan bisa terjadi dikemudian hari. Klik Di Sini untuk Membaca Kebijakan Program AdSense.

2. Buat Artikel Berkualitas dan Original
Google AdSense paling mengutamakan dan sangat menyukai blog dengan konten yang berkualitas dan original (tidak copy paste). Jika pun Anda tak bisa menghilangkan kebiasaan copy paste, usahakan artikel yang dicopy tidak melebihi 30% dari konten asli.

Soal panjang pendek artikel, pada dasarnya tidak punya pengaruh, tapi Google AdSense sangat menyukai konten yang lengkap dan bermanfaat. Usahakan dalam tiap postingan Anda menyertakan gambar ilustrasi, lebih baik lagi jika ada video.

Anda harus tahu rahasianya, Google tidak pernah mengetahui apakah artikel Anda bermanfaat atau tidak, ia hanya menilai dari kelengkapan konten dan jumlah pembacanya. Jadi lebih bagus lagi kalau artikel tersebut banyak yang mengshare di sosial media.

Soal tema artikel dan kata kunci, ini juga tidak diperdulikan oleh Google AdSense. Ada beberapa blog yang kami daftarkan malah artikel gado-gado, dan banyak diantara artikelnya copy paste, tapi tiap artikel dilengkapi dengan gambar dan video lalu dishare di sosial media, minimal Google +.

3. Buat Kelengkapan Blog
Setelah mengetahui hal-hal apa saja yang harus ada dalam setiap konten, selanjutnya adalah melengkapi blog. Ada beberapa hal yang harus diperhatikan dan mutlak dimiliki oleh blog. Berikut kelangkapan yang harus dimiliki:
  • Menu Navigasi
Buat menu navigasi dengan jelas. Usahakan menu ini terlihat tanpa harus susah paya mencarinya di blog. Sedikit masukan, kalau membuat menu navigasi, jangan mengarahkan link ke label atau kategori, tapi usahakan langsung ke link artikel. Lebih bagus gunakan sitemap atau daftar isi.  
Ini pengalaman saya waktu mendaftarkan blog teman. Setelah konten dan lain-lainnya diperbaharui, Google AdSense tetap saja menolak. Dalam surat penolakannya, AdSense mengabarkan segera memperbaiki navigasi blog, lalu mendaftar kembali. Dan hal diatas menjadi penentu. 
  • Halaman Pendukung
Pastikan blog Anda sudah punya halaman pendukung. Minimal satu atau kalau bisa dua, yakni Kontak Saya dan Privacy Policy. Saat pertama kali mendaftar AdSense saya hanya membuat dua halaman ini. Untuk blogspot, halaman Kontak Saya paling penting, karena ini mempengaruhi kebijakan Google AdSense. 
  • Memindahkan Widget Contact Form ke Halaman Blogger 
  • Cara Mudah Membuat Privacy Policy Buat Blog
  • Widget
Jangan menaruh terlalu banyak widget di blog. Widget yang paling penting hanyalah Popular Post/Recent Post, Arsip, Kategori/Label, Profil Google Plus.
  • Link 
Pengaruh link pada blog juga sangat besar. Usahakan menaruh link ke dalam dan link keluar. Link keluar juga cukup penting agar blog kita terlihat lebih alamai. Usahakan untuk memasang link blog-blog yang membahas topik yang sama dengan blog kita.
4. Template
Google sangat menyukai kesederhanaan. Jadi jika hendak mendaftarkan Google AdSense, usahakan template atau thema blog adalah template yang sederhana tapi menarik. Seperti bloGoooblok ~, hingga kini masih menggunakan template sederhana bawaan blogspot.

***

Selain beberapa hal diatas yang harus diperhatikan secara seksama. Ada beberapa tips tambahan agar blog yang kita daftarkan mendapat perhatian khusus dari Google AdSense. Hal ini juga penting agar, saat direview oleh pihak Google, blog kita mendapat nilai plus. Apasaja, berikut daftarnya:

  • Mendaftar Google AdSense blog akan direview sebanyak dua kali. Masa review pertama biasanya tidak memakan waktu lama, hanya satu atau dua jam. Sementara masa review yang kedua memakan waktu cukup lama, seminggu hingga satu bulan. Pada masa review yang kedua, usahakan Anda melakukan update blog secara berkala. Kalau bisa dua atau tiga postingan dengan syarat seperti yang disebutkan diatas. Kalaupun tidak sanggup membuat banyak postingan dalam sehari, minimal satu. 
  • Saat masa review dilakukan, usahakan blog dalam keadaan sehat. Jangan sampai terjadi error. Periksalah kesehatan blog secara berkala. Jika hendak melakukan perubahan tampilan, usahakan jangan disaat Google melakukan review. Ini sangat berpengaruh. 
  • Sebelum mendaftarkan blog ke Google AdSense, ada baiknya mendaftarkan blog terlebih dahulu pada Webmaster Tools dan Google Analytics. 
  • Jika Anda menggunakan blogspot, maka lebih baik mendaftar Google AdSense melalui blog. 
  • Ada baiknya juga sesekali pada blog yang Anda daftarkan membahas soal produk-produk Google. Hal ini beberapa kali kami lakukan dan ternyata berhasil. Google sangat menyukai blog yang membahas soal layanannya, apalagi jika dilengkapi dengan ilustrasi dan video.

Itulah hal-hal yang harus diperhatikan sebelum mendaftar Google AdSense. Setidaknya dari beberapa pengalaman bloGoooblok ~ mendaftar AdSense. Tapi tentu saja, langkah diatas bukanlah langkah pasti. Namun setidaknya, memberi peluang sedikit lebih besar dari blog yang tidak mengikuti langkah-langkah diatas.

Mudah-mudahan dengan mengikuti langkah-langkah diatas, blog Anda bisa diterima oleh Google AdSense. Jika masih ada pertanyaan atau tambahan, silahkan berkomentar pada kolom komentar. Terima kasih dan semoga bermanfaat.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Selamat datang Di Websiteaeria , kami sangat menghargai bagi yang mengunjungi Blog kami .

SUBSCRIBE TO OUR NEWSLETTER NOW !!!

Back to Top